Pemetaan Lahan Terkini Melalui Data Pengindraan Jauh - Guntara.com

Sunday 11 January 2015

Pemetaan Lahan Terkini Melalui Data Pengindraan Jauh

Arah kebijakan pembangunan suatu wilayah tidak bisa dilepaskan dari ketersediaan ruang dan kesesuaian ruang yang adapada wilayah tersebut. Oleh karena ifu penataan ruang sesuai dengan karakteristik fisik, sosial dan budaya masyarakat setempat. Salah satu aspek kegiatan penataan ruang adalah pemetaan tata ruang yang merefleksikan gambaran spasial tentang lokasi, luas dan sebaran ruang sesuai perunfukannya. Peta Tata Ruang ini akan menjadi rujukan pemerintah dalam setiap perencaniurn pengembangan wilayahnya.
Foto Udara Termasuk Citra Penginderaan Jauh www.guntara.com
Foto Udara Termasuk Citra Penginderaan Jauh
Perencanaan Tata Ruang (Land Use Planning) sebagai sarana untuk membantu para pengambil keputusan untuk memutuskan bagaimana menggunakan lahan secara sistematis, mengevaluasi pola alternatif pengggnaan lahan, memilih penggunaan lahan untuk memenuhi target yang ditetapkan, dan progam kebijakan untuk penggunaan lahan. (Dent, 1988; 1993)

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 26 tahun 2007 tentang penataan ruang, rencana tata ruang dirumuskan secata berjdang mulai dari tingkat yang sangat umum sampai tingkat yang sangat rinci seperti dicerminkan dari tata ruang tingkat propinsi, kabupaten, perkotaan, desa dan bahkan untuk tata ruang yang bersifat tematis, misalnya untuk kawasan pesisir, pulau-pulau kecil, jaringan jalan, dan lain sebagainya.

Penggunaan SIG bukanlah segalanya dalam penataan ruang. Namun penataan ruang akan lebih mudah dengan bantuan SIG sebagai alat bantu pengumpulan data spasial dan analisisnya. Data penginderaan jauh menduduki posisi yang sangat penting dalam proses perencanaan tata ruang, yaitu digunakan sebagai masukan dalam identifikasi masalah, dimana data penginderaan jauh merekam fakta yang ada di lapangan, selain itu data penginderaan jauh juga digunakan pada proses inventarisasi data spasial.

No comments:

Post a Comment

Berikan komentar terbaik atau pertanyaan untuk artikel di atas dan tetap setia mengunjungi "Guntara.com" dengan alamat www.guntara.com terimakasih!