Laga Amal : AC Milan Glories vs Indonesia All Star Legends - Guntara.com

Saturday 3 September 2011

Laga Amal : AC Milan Glories vs Indonesia All Star Legends

 http://data.tribunnews.com/foto/bank/images/Pengurus-PSSI-di-AC-Milan-Glories.jpg
Laga Amal berjuluk “GBK Asia Disaster Relief Tour 2011” yang diselenggarakan oleh PT Asia Sport Development (ASD), akan mempertemukan para legenda AC Milan melawan para legenda Indonesia. Pertandingan amal ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu malam (04/09/2011).

AC Milan Glories vs Indonesia All Star Legends adalah sebuah program yang dijalankan atas inisiatif dari PT. ASD, di mana legenda-legenda AC Milan seperti Alessandro Costacurta, Nelson de Jesus Silva (Dida), Daniele Massaro, Gianluigi Lentini, Jean-Pierre Papin, Franco Baresi, Daniele Massaro, dan Serginho, plus bintang-bintang lainnya akan menjalankan pertandingan amal melawan tim Indonesian All Star Legends yang dipimpin pelatih Benny Dollo. (tribun jabar). Namun sangat disayangkan Milan Glories tidak dapat diperkuat bek eks bek tangguh, Paolo Maldini karena berhalangan menghadiri urusan keluarga.

Pemain bintang yang menjadi bagian All Star Legend di antaranya Ponaryo Astaman, Bima Sakti, Kurniawan, Charis Yulianto, Widodo CS, Robby Darwis dan Rochy Puttiray.
Seusai menjalani pertandingan amal, tim AC Milan Glories melalui AC Milan Foundation akan memberikan sejumlah bantuan dana. Bantuan dana akan diberikan kepada proyek penanggulangan bencana yang dimotori Nadhlatul Ulama Indonesia. (tribun jabar)

Akan terjadi head to head seru pada pertandingan besok. Dimana duet Rochi Puttiray-Widodo C. Putro akan mencoba menembus pertahanan grendel Franco Baresi-Alexander Costacurta. Lalu Robby Darwis akan mencoba membendung serangan Daniele Massaro.

Milan Glories sendiri sudah tiba di Indonesia. Kemarin, Jumat (2/9), mereka bersantai-santai dan berlibur di Bali terlebih dulu. Mereka menginap di hotel di kawasan Nusa Dua dan akan menikmati keindahan Pulau Dewata lewat berbagai obyek wisata yang ada. (detik)


Tiket pertandingannya sendiri sudah bisa dipesan online di Tiku.co.id, rajakarcis.com, ibudibjo.com, dan plasa.com dengan rincian harga sebagai berikut:


VIP Barat : Rp 1.250.000
VIP Timur : Rp 750.000
Kategori 1 : Rp 150.000
Kategori 2 : Rp 100.000
Kategori 3 : Rp 50.000


No comments:

Post a Comment

Berikan komentar terbaik atau pertanyaan untuk artikel di atas dan tetap setia mengunjungi "Guntara.com" dengan alamat www.guntara.com terimakasih!